19/04/2024
Uncategorized

Mengembalikan Kebiasaan

Spread the love

Ada banyak perubahan yang kita alami. Pada abad ke-21 ini. Lebih-lebih setelah adanya internet, dalam hal inovasi. Atau terkait adaptasi, setelah datangnya pandemi.

Di sebagian lokasi. Baik komunal ataupun personal. Pola hidup terkondisikan, atau bisa dibilang dipaksakan. Untuk mengikuti kelayakan prasyarat bertahan. Supaya menjadi salah satu yang selamat mempertahankan kehidupan.

Ada sebagian pola yang bisa kembali ke asal. Namun banyak pula yang sulit untuk mengulang kenyamanan di zaman sebelumnya. Termasuk di dalamnya pola kerja, makan, belanja, berinteraksi, bahkan urusan tidur.

Kita mungkin belum bisa menilai 100% benar. Apakah pola yang sekarang lebih baik dari sebelumnya? Atau sebaliknya.

Namun, terlepas dari banyaknya hal-hal baru yang kita temui saat ini. Semua itu membuat siapa pun yang ingin menang. Setidaknya mampu bertahan dan selamat mempertahankan kehidupan. Tentu sadar, bahwa kemampuan adaptasi, dan fleksibilitas berkehidupan amat sangat diperlukan.

(Visited 8 times, 1 visits today)
Asep Ma'mun Muhaemin

Asep Ma'mun Muhaemin

Saya membuat situs jurnalismewarga.net ini dengan 1 visi 1 misi : Persatuan.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *