Gembok Kebahagiaan
Teman. Apakah kamu masih ada yang dicari? Ada yang kurang? Padahal kulihat hartamu berlimpah. Perusahaan di mana-mana. Karyawan bekerja dengan tanggungjawabnya. Tidak bekerja pun uangmu mengejar ke mana kamu pergi.
Kulihat sepertinya kamu gelisah. Padahal liburanmu hampir tiap hari. Di dalam begeri bosan, kau pergi ke luar negeri. Dengan pesawat pribadimu itu. Ditemani pengawalmu yang setia itu. Dengan istrimu yang muda dan cantik itu.
Kamu sepertinya kurang bahagia. Kalau tidak dikatakan sengsara. Batinmu itu. Apa jangan-jangan kamu belum sempat menerjemahkan arti kata bahagia. Saking sibuknya kamu dulu menimbun harta itu. Atau jabatan itu. Atau mengejar istri cantikmu itu.
Karena aku senang dengan perjuanganmu. Maka aku coba sarankan sedikit saja. Coba kau main ke tempat yayasan yatim piatu. Sebentar saja. Bawa uangmu itu. Sedikit saja. Kamu berikan ke anak-anak yatim itu.
Buat mereka berjejer. Lantas kamu salami satu-satu. Sambil berikan amplop berisi uang itu. Sambil tatap mata mereka. Rasakan sukacita mereka. Selami kebahagiaan mereka. Siapa tahu dengan itu. Gembok kebahagiaanmu ikut terbuka.
Shop high quality In Glock We Trust at a sale price. Get up to 30% off online from the Germany store.
Shop the high quality Bravest Studios Bear Claws at sale price.Get up to 30% off on online store.Get fast shipping worldwide.