13/02/2025
Uncategorized

Lomba Hari Guru

Spread the love

Assalamu’alaikum Warahmatullaahi Wabarakaatuh.

Salam sejahtera untuk Bapak/Ibu Guru semua yang saya hormati.

Dalam rangka menyambut Hari Guru. Saya mau mengadakan program beasiswa kecil-kecilan. Pemenangnya adalah Guru (penulis soal) dan Siswa (yang mengerjakan soal)

Lomba diadakan di situs Jurnalismewarga.net ini

Idenya:

  1. Pemenang bagi Guru, adalah soal yang ditulisnya paling banyak yang mengerjakan.
  2. Pemenang bagi Siswa, yang paling banyak mengerjakan soal. (Nanti system web akan bisa mendeteksi siapa yang paling banyak mengakses)

Dengan demikian, maka siswa akan termotivasi untuk belajar. Yang paling banyak belajar (mengerjakan soal) akan mendapat hadiah (untuk saat ini tidak dituntut yang paling pintar, Insya Allah diadakan di lain program).

Sedangkan yang tidak menang pun akan mendapat manfaatnya. Yaitu belajar, dan Insya Allah pintar.

Syarat dan ketentuannya nanti akan disertakan di deskripsi.

Jika belum ada linknya berarti sedang saya siapkan, walaupun idenya sudah lama, tapi keputusan hati untuk mewujudkan ini begitu mendadak, baru saja setelah mengupload video ini yang secara pribadi saya mengucapkan Selamat Hari Guru untuk Bapak/Ibu semua 🙏😊

(Visited 16 times, 1 visits today)
Asep Ma'mun Muhaemin

Asep Ma'mun Muhaemin

Saya membuat situs jurnalismewarga.net ini dengan 1 visi 1 misi : Persatuan.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *